FOKUSSULTENG.COM, PALU – Suasana Ramadhan tahun ini membawa berkah tersendiri bagi para pedagang pakaian Muslim di Kawasan Religi Sis Aljufri, Palu (28/02/2025). Sejak seminggu sebelum masuk bulan suci, kawasan ini dipadati oleh pedagang musiman yang menawarkan berbagai jenis pakaian Muslim, mulai dari baju koko, gamis, mukena, hingga perlengkapan shalat.
Kawasan Religi Sis Aljufri, yang memang dikenal sebagai pusat kegiatan keagamaan di Palu, menjadi lokasi strategis bagi para pedagang untuk menjajakan dagangan mereka. Setiap tahunnya, terutama menjelang Hari Raya Idul Fitri, kawasan ini selalu ramai dikunjungi oleh masyarakat yang mencari pakaian Muslim untuk merayakan hari kemenangan.
“Alhamdulillah, Ramadhan tahun ini membawa berkah bagi kami. Semoga tahun ini berkah banyak pembeli yang datang mencari pakaian Muslim seperti tahun sebelumnya. Kami juga menawarkan berbagai model dan harga yang bervariasi, sehingga masyarakat memiliki banyak pilihan,” ujar salah seorang pedagang, Bapak Amir.
Para pedagang mengaku bahwa omzet mereka mengalami peningkatan yang signifikan Ramadhan tahun lalu. Mereka berharap, tren positif ini akan terus berlanjut tahun ini hingga menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Selain memberikan berkah bagi para pedagang, ramainya aktivitas perdagangan di Kawasan Religi Sis Aljufri juga memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk mendapatkan pakaian Muslim dengan mudah dan harga yang terjangkau.
“Saya senang bisa berbelanja pakaian Muslim di sini. Pilihannya banyak, harganya juga bersaing. Selain itu, lokasinya juga strategis dan mudah dijangkau,” kata Ibu Hasna, salah seorang pembeli yang ditemui di lokasi.
Ramainya pedagang pakaian Muslim di Kawasan Religi Sis Aljufri menjadi bukti bahwa bulan Ramadhan tidak hanya membawa berkah spiritual, tetapi juga berkah ekonomi bagi masyarakat. (***)