Sulianti Murad Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Kebakaran Pasar Sentral Luwuk

DAERAH
Bagikan ke :

Luwuk, fokussulteng.com – Relawan Sulianti Murad memberikan bantuan kepada warga yang rumah atau toko tempat berjualan akibat kebakaran yang melanda pasar sentar luwuk pada minggu pagi (8/12/2024) sekitar pukul 08.00 WITA. Warga yang mendapatkan bantuan merasa bersyukur bisa mendapatkan bantuan.

“Alhamdulillah banyak-banyak bersyukur terima kasih pada ibu sulianti dan relawan atas bantuannya kepada kami yang korban kebakaran ini,” ujar ibu Nur di Pasar Sental Luwuk.

Nur, salah satu korban kebakaran Pasar Sental Luwuk, juga menyampaikan harapannya terkait bantuan yang diterima. “Kami berharap dengan bantuan ini minimal dapat mengurangi rasa sedih kami dan membantu kami secara moril pasca kebakaran,” tutup Nur.

Bantuan tersebut diharapkan dapat memberikan dukungan emosional yang sangat dibutuhkan bagi para korban yang kehilangan segalanya dalam musibah ini.

Tidak hanya menyampaikan doa, Ibu Sulianti juga turut serta dalam aksi kemanusiaan untuk membantu para korban kebakaran Pasar Sentral Luwuk. Melalui relawannya, Risdi, bantuan telah disalurkan.

“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban para korban,” ujar Risdi mewakili Ibu Sulianti.

Risdi menegaskan bahwa Ibu Sulianti akan terus berupaya memenuhi kebutuhan masyarakat Kabupaten Banggai. Komitmen ini, kata Risdi, akan menjadi landasan bagi Ibu Sulianti dalam menjalankan tugasnya.

“Komitmen ibu Sulianti untuk terus melayani masyarakat Banggai tidak akan berubah,” tegas Risdi. *Luf

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *